Supermarket tersebut didukung oleh bangunan dengan jumlah lantai sebanyak tiga lantai. Lantai pertama atau lantai dasar diisi oleh supermartket (penunjang kebutuhan sehari-hari), lantai dua diisi oleh produk fashion, dan lantai tiga ada lapang Futsal. Sedangkan lokasi dari supermarket tersebut sangat berdekatan dengan pasar Sukanagara.
Dimata saya, hal tersebut merupakan salah satu kemajuan bagi Kota Sukanagara. Ya, memang sudah saatnya kota-kota di Cianjur Selatan memiliki fasiltas pusat perbelanjaan. Hal tersebut supaya masyarakat Cianjur Selatan bisa semakin mudah mendapatkan produk-produk yang berkualitas.
Namun disisi lain pasti tetap ada yang dirugikan, dalam hal ini adalah pemilik toko atau tradisional. ya, memang selalu ada dua sisi, ada yang diuntungkan dan ada yang dirugikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar